Wall Street Merosot pada Pembukaan

shadow

Financeroll – Saham AS diperdagangkan lebih rendah pada Selasa malam karena investor menimbang indikasi baru dari perlambatan ekonomi Tiongkok.

Impor denominasi dolar Tiongkok jatuh 20,4% lebih buruk dari yang diperkirakan pada bulan September dari tahun sebelumnya, sementara ekspor tergelincir 3,7%, menghasilkan surplus perdagangan sebesar $ 60,34 milyar.

Imbal hasil Treasury melemah, dengan imbal hasil 10 tahun berada pada level 2,07% dan imbal hasil 2 tahun di 0,63%.

Dolar AS diperdagangkan lebih rendah terhadap mata uang utama dunia lainnya, dengan euro di atas $ 1,13 dan yen di level 119,77 yen terhadap greenback.

Pada perdagangan pagi AS, Dow Jones Industrial Average turun 58 poin atau 0,34% dan menetap pada 17.075. S & P 500 diperdagangkan turun 6 poin atau 0,31% dan menetap pada 2.011. Nasdaq diperdagangkan turun 13 poin atau 0,27%, pada 4.825.(Edo Bramantio – Financeroll)

Untuk berlangganan sinyal premium dan pemasangan iklan, hubungi pin bb 53738CAB


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*