PT Gajah Tunggal Menderita Rugi Rp289,5 Miliar


shadow

Financeroll – PT Gajah Tunggal Tbk. (GJTL) harus menderita rugi bersih Rp289,5 miliar pada kuartal pertama tahun ini dari periode yang sama tahun sebelumnya yang masih meraup laba Rp371,69 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan yang dikutip dari PT Bursa Efek Indonesia, disebutkan penjualan bersih yang dikantongi mencapai Rp3,07 triliun, turun dari sebelumnya Rp3,19 triliun.

Emiten berkode saham GJTL tersebut berhasil menurunkan beban pokok penjualan menjadi Rp2,52 triliun dari Rp2,63 triliun. Namun, laba kotor yang diraup GJTL melorot menjadi Rp550,53 miliar dari sebelumnya Rp564,61 miliar.

Gajah Tunggal menaguk rugi sebelum pajak sebesar Rp354,98 miliar dari setahun sebelumnya laba Rp475,69 miliar. Rugi tahun berjalan sebesar Rp290,22 miliar dari sebelumnya laba Rp340,12 miliar.

Hingga 31 Maret 2015, total aset Gajah Tunggal mencapai Rp16,91 triliun dari akhir tahun lalu Rp16,14 triliun. Liabilitas Rp11,49 triliun dari Rp10,48 triliun dan ekuitas Rp5,41 triliun dari Rp5,66 triliun.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*