PT Bank MNC International Menargetkan Pertumbuhan Kredit 30%


shadow

Financeroll – PT Bank MNC International Tbk. (MNC Bank) menargetkan pertumbuhan kredit dan dana pihak ketiga (DPK) sebesar 30% pada tahun depan.

Wakil Presiden Direktur MNC Bank mengatakan target pertumbuhan yang tergolong tinggi tersebut masih dapat dilakukan karena didukung oleh kondisi likuiditas dan permodalan yang mencukupi.

Kredit tumbuh 30%, DPK juga 30%, agar laba juga mudah-mudahan bisa tumbuh pada kisaran yang sama.

Kondisi likuiditas bank yang 35,07% sahamnya dimiliki oleh Harry Tanoesoedibjo melalui PT MNC Kapital Indonesia Tbk, tersebut pada September 2014 tercatat 67,14%. Artinya, masih ada ruang untuk pertumbuhan kredit.

Selain itu, rasio kecukupan modal (capital adequacy ratio/CAR) juga masih memungkinkan bank untuk melakukan ekspansi. CAR MNC Bank pada September 2014 tercatat 14,91%, dan diproyeksikan akan bertambah menjadi sekitar 17% pada tahun depan seiring dengan rencana penambahan modal oleh pemegang saham.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan, penyaluran kredit hingga September 2014 mencapai Rp6,06 triliun, tumbuh 9,78% secara year on year.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*