Perlahan Perak Menanjak

shadow

Perlahan Perak Menanjak

Financeroll – Setelah hampir tiga bulan terjebak dalam kisaran harga yang sempit, mengikuti pergerakan bullish harga emas hari ini, sejak pagi tadi perlahan harga perak (XAGUSD) mulai menanjak hingga mencapai 14.47. Level tertinggi intraday sementara tersebut semakin dekat ke level 38,2% Fibonacci retracement di 14.66. Sedikit di bawahnya ada sebuah reaction-high di 14.64.

Kemungkian besar pergerakan naik harga komoditas ini akan tersendat di area resistance tersebut. Pun demikian momentum bullish masih bisa terjaga selama support intraday yang saat ini berada di 14.30 tetap bertahan. Tergantung dinamika pasar selanjutnya, mengingat pergerakan naik menuju target resistance tersebut adalah bagian dari koreksi terhadap trend turun yang sebelumnya terjadi pada kerangk waktu yang lebih besar, setelah ini harga perak berpeluang untuk melakukan konsolidasi lagi namun dengan kisaran harga yang lebih besar. (Tata Suharta – Financeroll)

Support: 14.30, 14.00, 13.60
Resistance: 14.66, 14.98, 15.30

Untuk berlangganan sinyal trading premium dan pemasangan iklan hubungi pin BB 51D8-4C5D


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*