Mario Draghi: Suku Bunga Rendah, Resiko Hambatan Pemulihan Meningkat

shadow

Financeroll – Sebuah laporan resmi yang dirilis pada hari Kamis(21/1), Presiden Bank Sentral Eropa Mario Draghi mengatakan bahwa tingkat suku bunga yang rendah saat ini akan diperpanjang dalam beberapa periode mendatang.

Mario Draghi juga menegaskan bahwa program pembelian aset berjalan dengan sangat lambat sehingga hal ini telah meningkatkan kembali resiko penurunan pada pemulihan ekonomi zona euro. Meski demikian, perkembangan pada kondisi ekonomi riil, kredit, dan keuangan telah memperlihatkan peningkatan.

Pada pertumbuhan inflasi di wilayah zona euro diperkirakan akan tetap melemah, sehingga hal ini cenderung menekan bank sentral untuk mengulas kembali serta mempertimbangkan kebijakan moneter selanjutnya di bulan Maret mendatang. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*