Kamis Sore, Rupiah Menguat ke Posisi Rp 12.099 / USD


shadow

Financeroll – Laju nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, Kamis (2/10) sore, menguat 26 poin menjadi Rp 12.099 dibandingkan posisi sebelumnya Rp 12.125 per dolar AS.  Data ekonomi domestik yang telah dirilis kemarin  Rabu  (1/10) diperkirakan baru direspon hari ini sehingga kurs rupiah kembali berada dalam area positif meski dalam kisaran terbatas.

Meskipun  Indonesia kembali mengalami defisit neraca perdagangan, namun membaiknya kinerja ekspor yang mengalami kenaikan sebesar 10,63 persen dapat meredakan kekhawatiran terhadap perbaikan neraca perdagangan Indonesia.

Di sisi lain,   tingkat inflasi pada September 2014 yang tercatat sebesar 0,27 persen, juga lebih baik dari estimasi kalangan pelaku pasar yang berada di sekitar 0,31 persen. Inflasi tahun kalender (Januari-September) 2014 tercatat 3,71 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (September 2014 terhadap September 2013) sebesar 4,53 persen.

Aktivitas manufaktur dan ekspor Indonesia mengalami kenaikan, PMI (Purchasing Managers Index) manufaktur Indonesia naik dari 49,5 di bulan Agustus ke 50,7 di bulan September tahun ini.

Kembali munculnya kecemasan investor akan kemampuan Presiden Indonesia berikutnya dalam menjalankan program reformasi struktural yang dicanangkannya diperkirakan mengalami kendala.  Kondisi itu dapat menahan penguatan rupiah lebih lanjut  Sedangkan, kurs tengah Bank Indonesia (BI) pada hari Kamis (2/10) tercatat mata uang rupiah bergerak menguat menjadi Rp 12.136 dibandingkan posisi sebelumnya di posisi Rp 12.188 per dolar AS. [geng]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*