Emas Berakhir Turun, Greenback Kembali Bersinar


shadow

Financeroll – Pada akhir perdagangan mingguan di bursa komoditi hari Jumat lalu, emas berjangka ditutup turun dengan menandai penurunan dalam empat minggu dan greenback yang terus menguat didukung oleh beberapa data ekonomi AS.

Emas untuk pengiriman di bulan Desember berakhir turun $6,50 untuk menetap di level $1,215.40 per ounce. Dengan membukukan kerugian mingguan sebesar 0,1% dalam pecan lalu.

Sementara itu, perak untuk pengiriman di bulan Desember juga berakhir merosot 10 sen atau 0,6% di level $17,48 per ounce.

Indeks Dolar yang mengukur kekuatan greenback terhadap mata uang utama lainnya terus menguat 4,6% di kuartal kedua dan dalam beberapa waktu lalu emas sempat kembali menguat di tengah melemahnya Dolar AS.

Pada perdagangan di bursa komoditi lainnya, paladium untuk pengiriman di bulan Desember merosot $18,65 di level $783,55 per ounce, platinum untuk pengiriman di bulan Oktober turun $12,20 di level $1.302 per ounce dan Tembaga untuk pengiriman Desember turun 3 sen di level $3,03 per pon. -DT-


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*