Data Payroll AS bisa menopang Greenback menggeliat


shadow

Financeroll-Mata uang dolar Amerika pada perdagangan di pasar Asia ini masih bergerak beragam terhadap major currencies lainnya, menguat terhadap euro, yen dan aussy, melemah terhadap poundsterling dan cenderung bergerak datar terhadap swiss franc. Pulihnya greenback dari tekanan didorong oleh penurunan data klaim pengangguran AS yang telah dirilis tadi malam. Fokus pasar hari ini tertuju pada data krusial payroll AS yang akan dirilis malam nanti.

Mata uang tunggal Eropa gagal melanjutkan tren kenaikannya menyusul pihak Yunani yang telah memberikan sikap akan penundaan pembayaran utangnya terhadap IMF.  Sebelumnya euro melejit karena dukungan dari pernyataan dari pinpinan ECB Mario Draghi terkait pelonggaran kebijakan moneternya serta rally dari obligasi pemerintah. Namun belum jelasnya nasib utang Yunan telah membuat para spekulan balik badan dengan selling euro kembali.

Untuk perdagangan hari ini fokus pasar tertuju pada data payroll dan unemployment claims AS, sedangkan pernyataan yang perlu dicermati akan datang dari salah satu pimpinan Fed William Dudley, bagaima ia merespon masalah ekonomi AS setelah dirilisnya data ketenagakerjaan Amerika malam nanti. Hal ini cukup penting karena ada korelasi dengan wacana kenaikan suku bunga bank sentral AS berikutnya.

Untuk pergerakan hari ini kami memperkirakan mata uang dolar Amerika berpeluang bangkit lagi terhadap major currencies  lainnya,  data payroll AS nanti malam diprediksi akan menjadi titik balik kebangkitan greenback setelah mendapat tekanan yang cukup signifikan di pekan ini. Spekulasi perubahan suku bunga bank sentral AS berpotensi akan mencuat kembali pada perdagangan akhir pekan ini.

Saran transaksi : untuk mengetahui lebih jauh tentang sinyal trading silahkan undang PIN BB 53738CAB

Hendi-Financeroll


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*