ADHI Karya Mencatat Pertumbuhan Pendapatan dan Laba Bersih Rp9,8 triliun.

ADHI Karya Mencatat Pertumbuhan Pendapatan dan Laba Bersih Rp9,8 triliun.

Financeroll – Karena beberapa proyek yang strategis perusahaan pelat merah PT Adhi Karya Tbk. (ADHI) meraup keuntungan dari pendapatan dan laba bersi yang cemerlang sepanjang 2013.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan di keterbukaan informasi bursa pada Senin (10/2/2014), pendapatan sepanjang 2013, ADHI mencetak pertumbuhan pendapatan dan laba bersih, dengan mampu naik 28,44% menjadi Rp9,8 triliun. Padahal, semasa 2012, pendapatan tercatat tumbuh lebih rendah, sebesar 14,05%.

Sementara itu, laba bersih sepanjang 2013 tercatat melonjak 92,34% menjadi Rp406,98 miliar. Adapun, selama 2012 laba bersih tercatat positif dengan meningkat 16,18%.

Analis mengatakan, sektor konstruksi memang sedang menjulang pada saat ini, khususnya sejak 2012. Namun, Adhi Karya berbeda dengan perusahaan konstruksi lain, karena memperoleh proyek strategis dari pemerintah.

Salah satu proyek tersebut adalah terkait pembangunan monorail di Jakarta.

Sekedar informasi, perseroan mendapatkan kontrak dengan PT Jakarta Monorail pada 2005 dengan nilai sebesar US$224,20 juta. Namun, proyek tersebut terhenti sejak 2007 dengan progress fisik senilai US$14,02 juta.

Selain itu, pertumbuhan Adhi Karya sepanjang 2013 memang di atas ekspektasi. Namun, jika tidak dibandingkan dengan perusahaan konstruksi BUMN lain seperti PT Waskita Karya Tbk. (WSKT) dan PT Wijaya Karya Tbk. (WIKA), dan PT PP (Persero) Tbk. (PTPP), maka belum bisa dikatakan yang terbaik.

Dari pantauan sepanjang semester I 2013, ADHI masih kalah dari PTPP dan WIKA. Pada awal tahun ini, perseroan memperoleh kontrak baru proyek pembangunan gedung Cengkareng Business Centre senilai Rp280,5 miliar melalui anak usahanya, PT Adhi Persada Gedung.

Sekretaris Perusahaan Adhi Karya menuturkan, dalam proyek tersebut, perseroan akan membangun sebuah area perkantoran di Rawa Bokor, Cengkareng, Tangerang, Banten.

Lingkup pekerjaan yang bakal digarap Adhi Karya adalah pengerjaan struktur, arsitektur, dan pengerjaan pipa (plumbing).

Pengerjaan proyek tersebut diperkirakan memakan waktu sekitar 18 bulan.

Sebagai informasi, ini merupakan kontrak perdana perseroan yang diperoleh tahun ini. Adapun, perseroan memproyeksikan laba bersih Rp570,6 miliar pada tahun ini, atau naik 40,19% dari realisasi laba bersih tahun lalu. Dari segi pendapatan, tahun ini Adhi Karya membidik pertumbuhan pendapatan 50% menjadi Rp14,7 triliun.

facebookgoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


(Sumber : http://financeroll.co.id/feed/ )

Speak Your Mind

*

*