70 Milyar Dolar Hilang di Bursa Saham

Bank-bank yang paling menguntungkan di dunia ternyata sahamnya tidak dicintai oleh para investor.

FINANCEROLL – Empat kreditor terbesar di Cina, dengan pendapatan 126 milyar dolar AS dalam setahun terakhir ini, sahamnya anjlok hingga dibawah nilai valuasi di bursa Hong Kong. Indek Keuangan MSCI Cina menurun hingga mendekati ke level terendah dalam sepuluh tahun terakhir ini atas patokan industri global. Sementara itu nilai pasar dari Industrial & Commercial Bank of China Ltd. kreditor terbesar di Cina, tersungkur dibawah asset bersihnya untuk pertama kalinya pada 12 Maret kemarin.

Empat bank besar yang dikuasai oleh pemerintah Cina tersebut meradang dengan pertumbuhan ekonomi Cina yang melamban. Naiknya masalah hutang seiring langkah pemerintah Cina membuka sistem keuangan mereka terhadap pemain asing membuat mereka merugi setidaknya $70 milyar dalam setahun ini, atau senilai dengan semua nilai bursa saham New Zealand, meski bursa AS dan Eropa mengalami kenaikan yang cukup signifikan, Wells Fargo & Co. dan JPMorgan Chase & Co. telah memberikan pukulan yang signifikan pula terhadap ICBC sebagai bank terbesar di dunia lewat nilai valuasi pasarnya.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*