Archives for October 2015

  Rupiah Ditutup Melemah di Posisi Rp 13.694/USD

shadow

Benzano – Laju nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan akhir pekan ini melemah, di tengah yuan yang terbang tertinggi sejak 2005. Berdasarkan data Limas berada pada level Rp 13.694/USD. Posisi ini melemah 55 poin dibanding posisi sebelumnya di level Rp 13.639/USD.

Sementara data Bloomberg pada level Rp 13.684/USD. Posisi ini terkoreksi 65 poin dibanding penutupan sebelumnya di level Rp 13.619/USD.  Posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI pada level RpRp 13.639/USD, terdepresiasi 77 poin dari posisi kemarin di Rp 13.562/USD.

Sementara yuan melonjak terbesar sejak China melepaskan pematokan yuan atau yang dikenal dengan renminbi pada 2005 karena Bank Sentral China (PBOC) akan mempertimbangkan program percobaan di zona perdagangan bebas Shanghai, yang memungkinkan investor individu domestik untuk langsung membeli aset di luar negeri.

Mata uang China naik 0,62%, terbesar sejak Juli 2005 menjadi ditutup pada 6,3175/USD di Shanghai. Yuan di pasar offshore di Hong Kong naik 0,51% menjadi 6,3260 pada pukul 16.41 waktu setempat.  PBOC sebelumnya memperkuat tingkat referensi harian yuan sebesar 0,16% menjadi 6,3495. Langkah Jumat menandai upaya China untuk menghapus pembatasan arus modal dengan berjuang  untuk menggabungkan yuan dengan mata uang cadangan dari Dana Moneter Internasional (IMF). Seorang sumber menuturkan, China mungkin melepas kontrol modal pada 2020.

Inisiatif kebijakan ini langkah penting menuju liberalisasi neraca modal. Secara jelas, itu menunjukkan bahwa China bisa mempercepat reformasi pasar keuangan,” kata ekonom senior di Commerzbank AG Zhou Hao, seperti dilansir dari Bloomberg, Jumat (30/10). Perwakilan IMF telah mengatakan kepada China bahwa yuan kemungkinan akan segera bergabung dengan mata uang cadangan. Menurut Standard Chartered Plc, Yuan memiliki kesempatan sebesar 90% masuk karena telah memenuhi semua persyaratan teknis dan isu-isu politik sebagian besar sudah ditangani. [Sugeng R]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Pendapatan Pribadi Warga AS Naik

shadow

Financeroll – Sebuah laporan resmi yang dirilis pada hari Senin(30/10), menunjukkan bahwa pendapatan pribadi warga AS telah alami kenaikan pada bulan September.

Berdasarkan laporan resmi yang dirilis oleh Biro Analis Ekonomi menyebutkan bahwa pendapatan pribadi warga AS mengalami kenaikan sebesar 0.1% di bulan September setelah naik sebesar 0.3% pada bulan Agustus.

Survei ekonom telah memperkirakan bahwa pendapatan pribadi warga AS akan alami kenaikan sebesar 0.2% di bulan September. Pasca dirilisnya data tersebut, pasangan GBPUSD terpantau menguat 0.31% di level 1.5354, EURUSD terpantau menguat 0.40% di level 1.1020, dan USDJPY terpantau melemah 0.48% di level 120.56. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Belanja Konsumen AS Naik

shadow

Financeroll – Sebuah laporan resmi yang dirilis pada hari Senin(30/10), menunjukkan bahwa belanja konsumen di wilayah AS telah alami pada kenaikan bulan September.

Berdasarkan laporan resmi yang dirilis oleh Biro Analis Ekonomi menyebutkan bahwa belanja konsumen di wilayah AS mengalami kenaikan sebesar 0.1% di bulan September setelah naik sebesar 0.4% pada bulan Agustus.

Survei ekonom telah memperkirakan bahwa belanja konsumen AS akan alami kenaikan sebesar 0.2% di bulan September. Pasca dirilisnya data tersebut, pasangan GBPUSD terpantau menguat 0.31% di level 1.5354, EURUSD terpantau menguat 0.40% di level 1.1020, dan USDJPY terpantau melemah 0.48% di level 120.56. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Upah Karyawan AS Naik

shadow

Financeroll – Sebuah laporan  yang dirilis pada hari Jumat(30/10), menunjukkan bahwa upah karyawan di wilayah AS telah mengalami kenaikan di kuartal tiga.

Berdasarkan laporan resmi yang dirilis oleh Biro Statistik Tenaga Kerja menyebutkan bahwa upah karyawan AS telah mengalami kenaikan sebesar 0.6% pada kuartal tiga setelah alami kenaikan sebesar 0.2% di kuartal dua.

Survei ekonom telah memperkirakan bahwa upah karyawan akan mengalami kenaikan sebesar 0.6% di kuartal tiga. Pasca dirilisnya data tersebut, pasangan GBPUSD terpantau menguat 0.31% di level 1.5354, EURUSD terpantau menguat 0.40% di level 1.1020, dan USDJPY terpantau melemah 0.48% di level 120.56. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

USDJPY mencoba bangkit

shadow

Financeroll-USDJPY masih dalam posisi melemah karena pengaruh hasil BOJ meeting yang telah memutuskan untuk mempertahankan kebijakan moneternya. hasil kurang memuaskan dari data AS tadi malam telah mengikis harapan kenaikan suku bunga Fed bisa lebih cepat. Fokues pasar masih menantikan serangkaian data ekonomi AS malam ini.

Pada grafik M30 USDJPY membentuk pola candle piercing line dengan RSI dan stochastic
menurun sedangkan volume bergerak decrease menggambarkan bullish reversal dari USDJPY belum sepenuhyha didukung oleh pasar. Untuk pergerakan berikutnya jika melihat pola seperti ini maka ada kecenderungan recovery USDJPY bisa melebar lagi dengan perkiraan ke area 120.80.

Support : 120.25, 120.14, 120.02
Resisten: 120.80, 121.06, 121.25

Saran transaksi : untuk mengetahui lebih jauh tentang sinyal trading silahkan undang PIN BB 53738CAB

Hendi-Financeroll


Distribusi: Financeroll Indonesia