Tingkatkan Pembiayaan, Radana Finance Terbitkan MTN USD 1,4 Juta

shadow

Radana Bhaskara Finance Tbk (HDFA) 2Financeroll – Emiten pembiayaan,  PT Radana Bhaskara Finance Tbk (HDFA) menerbitkan medium term notes (MTN) senilai USD  1,4 juta. Perseroan  yang sebelumnya dikenal dengan nama PT HD Finance Tbk, menerbitkan MTN tersebut pada Rabu (17/9).  MTN Radana Radana Finance Tahun 2014 Seri A ini berjangka waktu 18 bulan sejak tanggal penerbitan.  Demikian disampaikan  manajemen dalam keterbukaan informasi, Jumat (19/9).

Untuk diketahui,  penerbitan tersebut merupakan rangkaian dari penerbitan MTN Radana Finance Tahun 2014 dengan keseluruhan sebanyak-banyaknya sebesar USD  10 Juta, yang diterbitkan secara berseri.  Adapun arranger dan agen pembayaran adalah PT Mandiri Sekuritas serta bertindak sebagai agen pemantau dan agen jaminan adalah PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.  Dana yang diperoleh dalam penerbitan MTN ini, setelah dikurangi biaya-biaya, akan dipergunakan untuk modal kerja.

Di sisi lain,  perusahaan yang mayoritas sahamnya dimilki PT Tiara Marga Trakindo (TMT) ini telah meneken perjanjian fasilitas pinjaman sebesar Rp 100 miliar dari Bank Kalsel.  Perseroan juga mendapatkan pinjaman antara lain dari BNI Syariah sebesar Rp 100 miliar dan Bank of China Limited Rp 60 miliar.

Sementara itu, Direktur Utama Radana Finance, Evy Indahwaty pernah mengatakan, perusahaan menargetkan dapat menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 1,63 triliun tahun ini, atau tumbuh 29% dibandingkan tahun lalu. Sedangkan laba bersih ditargetkan meningkat 53% atau menjadi Rp 26,2 miliar sepanjang 2014.

Sepanjang semester pertama, laba bersih Radana Finance melesat 200% menjadi Rp 15,6 miliar. Kenaikan ini ditopang oleh pendapatan yang mencapai Rp 172,3 miliar atau tumbuh 22,3% ketimbang periode yang sama tahun lalu, yaitu Rp 140,8 miliar.   Perseroan telah menyiapkan rencana ekspansi untuk semester kedua 2014, yaitu menggarap pembiayaan mobil bekas dan menambah 11 kantor cabang baru sehingga total jumlah kantor cabang menjadi 42 hingga akhir tahun ini. [geng]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*