Rupiah Terus Melemah ke Level Rp 11.678/USD

Rupiah Terus Melemah ke Level Rp 11.678/USD

Financeroll – Kurs nilai tukar Rupiah pada penutupan Selasa (25/02/2014) kembali melemah, setelah Rupiah sempat menguat pada perdagangan pagi. Terpantau Rupiah ditutup di level Rp 11.665 per USD.

Index Rupiah dalam perdagangan non-delivery forward (NDF) ditutup melemah 16 poin atau 0,14 persen ke Rp 11.665 per USD, dari penutupan sehari sebelumnya Rp 11.648 per USD. Adapun pergerakan Rupiah, berada dalam kisaran Rp 11.580 – Rp11.637 per USD.

Perbaikan fundamental rupiah masih terasa di tengah pelemahan dollar global. Di tengah tren pelemahan dollar index, kurs rupiah NDF 1 bulan menguat hingga Rp 11.633 pada Senin (24/02/2014).

Penguatan rupiah yang lebih tinggi dari mata uang rekan dagang memberi pesan bahwa faktor fundamental perbaikan neraca transaksi berjalan masih tersisa. Sampai Selasa (25/02/2014) pagi dollar index masih tertekan walaupun hanya tipis.

Belum ada sentimen yang membuat penguatan dolar kembali pagi ini sehingga rupiah masih akan terjaga di level sekarang.

Rupiah kembali melemah 20 poin atau 0,17 ke level Rp 11.665 per USD. Berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI berada di level Rp 11.620 per USD atau menguat 108 poin dibanding penutupan Senin (24/02/2014) di level Rp 11.728 per USD.

Perlu diketahui saat berita ini dibuat oleh Financeroll pada Rabu (26/02/2014) pergerakan Rupiah masih terus melemah -28 poin pada posisi Rp 11.678.

facebookgoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


(Sumber : http://financeroll.co.id/feed/ )

Speak Your Mind

*

*