Rupiah Diperkirakan Bergerak di Kisaran Rp 11.385-11.418 per USD

shadow

rupiah154

Financeroll – Pergerakan  nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) berbalik melemah. Ini terjadi seiring melemahnya nilai tukar Euro yang dimanfaatkan oleh dolar AS untuk menguat.  Pelemahan laju Euro seiring dengan masih adanya indikasi perlambatan data-data ekonomi.

Di sisi lain, rilis kenaikan CB consumer confidence dan stabilnya case-shiller home price secara month-to-month (mom) di AS, mampu memberikan sentimen positif bagi laju dolar AS.  Apresiasi won Korea, dolar Australia, dan Poundsterling tidak mampu memberikan imbas positif  bagi bertahannya rupiah di zona hijau.

Dengan demikian, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS diperkirakan akan bergerak di level Rp 11.385-11.418  per USD menurut kurs tengah Bank Indonesia (BI).  Laju rupiah melewati kisaran level support Rp 11.368 per USD. [geng]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*