Rupiah Akhir Pekan Jelang Natal Menguat di Kisaran 13400

Mengakhiri perdagangan pasar valas tanah air akhir pekan (23/12), pergerakan  rupiah yang kuat sejak awal perdagangan  masih mampu menguat melawan dollar AS. Namun secara mingguan kekuatan rupiah masih melemah dan akhir pekan ditutup di kisaran 13400.

Lihat: Dollar AS Hanya Kuat Terhadap Kurs Komoditas dan Poundsterling

Kekuatan  rupiah hingga akhir perdagangan bursa   menambah modal asing masuk  bursa  yang sejak sesi pertama sudah melebihi arus keluarnya sehingga tercetak net buy  sebesar Rp435 miliar lebih.  Namun dukungan modal investor asing tersebut tidak mampu angkat IHSG yang sedang turun 0,3%.

Pergerakan kurs rupiah di pasar spot sore ini bergerak positif dengan posisi penurunan 0,13% dari perdagangan sebelumnya dan kini bergerak pada kisaran Rp13452/US$ setelah  dibuka kuat pada level Rp13466/US$. Untuk kurs Jisdor dan kurs transaksi antar bank yang ditetapkan Bank Indonesia hari ini  diperlemah dari perdagangan sebelumnya.

Kurs jisdor yang ditetapkan Bank Indonesia lebih lemah di 13470  dari perdagangan sebelumnya  di 13435, demikian kurs transaksi antar bank juga diperlemah ke 13537 dari  perdagangan sebelumnya 13502.

Dan untuk pergerakan kurs Rupiah awal pekan depan diperkirakan akan menguat kembali  jika posisi  dollar AS masih tertekan terhadap  banyak rival utamanya hingga perdagangan sesi Amerika berakhir.

Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*