PT Plaza Indonesia Realty Tanpa Dividen

INILAHCOM, Jakarta – PT Plaza Indonesia Realty (PLIN) membukukan laba bersih perseroan di tahun 2016 sebesar Rp725,62 atau kenaikan sebesar 159,43% dibanding laba bersih di tahun 2015. Namun perseroan memutuskan untuk tidak membagikan dividen tahun ini.

Peningkatan pendapatan sepanjang tahun 2016 dari emiten bursa dengan kode salam PLIN ini terutama berasal dari pendapatan pusat perbelanjaan yang meningkat 2,60% menjadi Rp824,24 miliar. Selain itu juga berasal dari peningkatan pendapatan perkantoran sebesar 10,17% senilai Rp21,18 milar menjadi 229,35 miliar

“Iya peningkatan pendapatan pusat perbelanjaan dan perkantoran terutama karena penyesuaian tarif,” kata Lucy Suyanto, Direktur dan Keuangan PLIN.

Kenaikan laba bersih tersebut selain disebabkan oleh peningkatan EBITDA dari kegiatan operasional di tahun 2016, juga terutama disebabkan oleh penurunan kerugian bersih selisih kurs sebesar Rp108,37 miliar selama tahun 2016. Selain itu juga disebabkan oleh kenaikan manfaat pajak tangguhan sebesar Rp363,20 nmiliar yang iutamanya dikontribusi dari manfaat pajak tangguhan terkait revaluasi fiskal terhadap aset tetap perseroan.

Pengelola mall Plaza Indonesia dan fX Sudirman, hotel Grand Hyatt dan Keraton serta gedung perkantoran The Plaza ini mengatakan ada beberapa hal yang menjadi risiko usaha yang dihadapi perseroan. Beberapa diantaranya adalah stabilitas politik, fluktuasi mata uang rupiah dan persaingan usaha.

“Risiko paling besar adalah perkembangan ekonomi, tidak ada di Indonesia tapi juga secara global,” kata Lucy. [hid]
    


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*