Pefindo Saat Ini Miliki Pusat Informasi Kredit

INILAHCOM, Jakarta – PT Pefindo Biro Kredit meresmikan operasi komersial yang bergerak di bidang proses asesment aplikasi kredit baru maupun monitoring kredit eksisting debitor.

Laporan perkreditan yang mudah dipahami dan dilengkapi skor kredit akan meningkatkan efisiensi dalam proses penilaian kelayakan aolikasi krefit baru serta mempermudah pemantauan debitor existing.

“Kami mendorong perluasan akses pembiayaan inklusif kepada berbagai jenis usaha termasuk sektor UMKM, khususnya lembaga keuangan mikro yang selama ini yang selama ini masih unbankable guna mewujudkam pertumbuhan dan ekspansi bisnis mereka ke depan,” kata Ronald T. Andi Kasim, Direktur Utama Pefindo Biro Kredit di Gedung BEI, Senin (8/5/2017).

Hingga saat ini Pefindo Biro Kredit telah menghimpun lebih dari 55 abggota dari kalangan lembaga keuangan dan sekitar 18 perusahaan berbasis teknologi finansial (fintech) untuk bergabung menjadi anggota dan mitra kerja sama.

“Kita targetkan sampai akhir tahun ini 25 bank besar bisa bergabung juga,” tambahnya.

Sistem oelaporan kredit di Indonesia menerapkan prinsip dial credit reporting system yang meruapkab sinergi antara public credit registry yang dilakukan otoritas yang selama ini dikenal sebagai “BI Checking” dan provate credit bureau (biro kredit swasta). [hid]
    


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*