Paska Data Pasar Tenaga Kerja AS, Logam Mulia Kembali Tertekan

shadow

Financeroll – Perdagangan bursa komoditi logam mulia di hari Jumat(8/8), harga emas dan perak masih terpantau bertahan diperdagangkan lebih rendah paska dirilisnya data pasar tenaga kerja AS hari ini.

Selama berlangsungnya perdagangan di sesi Eropa, emas berjangka pengiriman Desember telah diperdagangkan lebih rendah 0.14% di level $1.310.60 per troy ounce di divisi Comex, New York Mercantile Exchange. Sedangkan untuk perak berjangka pengiriman September telah diperdagangkan lebih rendah 0.22% di level $19.947 per troy ounce.

Harga emas kembali tertekan ke bawah setelah sebuah laporan resmi pasar tenaga kerja AS yang dirilis oleh Biro Statistik Tenaga Kerja menyatakan bahwa perkiraan awal produktivitas nonfarm AS telah naik 2.5% yang sudah di sesuaikan secara musiman, dari -4.5% di kuartal sebelumnya.

Laporan terpisah lainnya yang dirilis oleh Biro Statistik Tenaga Kerja menyatakan bahwa  perkiraan awal upah tenaga kerja AS akan mengalami penurunan menjadi 0.6%, dari 5.7% di kuartal sebelumnya.

Sementara itu, perhatian para pelaku pasar hari ini juga tengah tertuju kepada sebuah laporan resmi persediaan distributor AS yang dijadwalkan pada pukul 21.00 waktu Jakarta. Survei ekonom telah memperkirakan bahwa persediaan barang distributor akan mengalami kenaikan sebesar 0.6%.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*