Optimisme JFX Raih 600 Ribu Lot di 2015

INILAHCOM, Bandung – Bursa Berjangka Jakarta (Jakarta Future Exchange/JFX) optimis bisa menyedot kontrak multilateral komoditi sebesar 600 ribu lot sampai akhir 2015.

Direktur Utama JFX, Stephanus Paulus Luminta memaparkan, posisi hingga Oktober 2015, kontrak multilateral komoditi baru mencapai 546 ribu lot. Dirinya optimistis peningkatan ini bisa terealisasi sampai akhir tahun nanti.

“Kita bisa dapat kontrak multilateral 600 ribu lot sebelum bulan Desember 2015 sampi akhir tahun,” kata Stephanus dalam acara Workshop Wartawan Perdagangan Berjangka Komoditi di Bandung, Jumat (20/11/2015).

Stephanus bilang, komoditas yang kini mendominasi perdagangan berjangka di JFX adalah emas. Namun beberapa komoditas lain seperti kopi juga turut berkontribusi dalam meramaikan transaksi di bursa berjangka di JFX.

Paket kebijakan ekonomi yang baru saja diterbitkan pemerintah, kata Stephanus memberi rangsangan yang cukup positif bagi perkembangan transaksi di bursa berjangka. Pelaku pasar makin melirik berbagai produk yang dikeluarkan untuk berbisnis di komoditi berjangka.

“Dengan adanya berbagai kebijakan deregulasi pemerintah, memberi pengaruh besar. Membentuk kami dan memberi keuntungan kepada stakeholder kami,” kata Stephanus.

Pada awal 2015, JFX hanya menargetkan meraih kontrak multilateral 500 ribu lot. Dengan realisasi yang kini tercapai, maka membuktikan transaksi komoditi berjangka memang cukup banyak peminatnya. [ipe]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*