Naik, Harga Emas Antam Kini di Posisi Rp 530.000 / Gram

shadow

logam mulia antamFinanceroll – Pada perdagangan hari ini, harga emas batangan Logam Mulia milik PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) naik Rp 1.000 per gram dibandingkan kemarin. Ini juga mempengaruhi harga pembelian kembali (buyback).

Merujuk situs resmi Logam Mulia Antam, Rabu (11/6), harga emas Antam tercatat Rp 530.000 per gram. Naik dibandingkan hari sebelumnya yaitu Rp 529.000 per gram.   Sementara harga buyback emas Logam Mulia Antam juga naik dari Rp 469.000 per gram menjadi Rp 470.000 per gram.

Adapun daftar harga emas Antam hari ini antara lain:  500 gram Rp 245.300.000, 250 gram Rp 122.750.000, 100 gram Rp 49.150.000, 50 gram Rp 24.600.000, 25 gram Rp 12.325.000, 10 gram Rp 4.960.000, 5 gram Rp 2.505.000, dan  1 gram Rp 530.000.

Sementara itu, harga emas pada dini hari tadi (11/6) nampak bergerak naik setelah dibuka di 1251.72 USD/oz t di awal perdagangan (00.00 GMT) dan telah menguat sekitar 7.98 USD/oz t atau sekitar 0.63 %. Nilai bergulir tampak berada pada 1259.7 USD/oz t.  Harga emas spot nampak bergerak turun menghadapi Euro. Pada perdagangan XAUEUR emas spot telah turun sekitar – 0.06% dan nampak berada pada kisaran 929.79 EUR/t oz.

Dari kawasan Eropa, Euro Hellenic Statistical Authority menyampaikan bahwa kinerja sektor konsumsi di Yunani masih mengalami pelemahan. Hal ini terpantau dari turunnya indeks harga konsumen di negara tersebut. Harmonized Index Of Consumer dilaporkan mengalami penurunan ke angka – 2.1% di bulan Mei year-on-year, dimana pada bulan April juga menunjukkan angka negatif – 1.6%. Terhadap Poundsterling Inggris emas spot juga nampak bergerak melemah. Pada perdagangan XAUGBP emas spot telah turun sekitar – 0.08% dan nampak berada pada kisaran 751.73 GBP/t oz. [geng]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*