Meski Marketing Sales Over Target, Saham MDLN Retreat Lagi

Rebound kuat  saham PT Moderland Realty Tbk (MDLN) akhir perdagangan pekan lalu yang sepanjang minggu tertekan sangat kuat. Akhir pekan lalu saham rebound menerima tenaga dari pemberitaan pencapaian target marketing sales perseroan sepanjang tahun 2016 melebihi target.

Memulai perdagangan saham hari Senin (28/11), saham MDLN dibuka  kuat  pada posisi 346 dan sempat mencapai posisi tertinggi di posisi 350 dengan volume   perdagangan saham  mencapai 337 ribu lot saham. Namun saham MDLN tertekan kembali sebelum sesi pertama berakhir yang menunjukkan sentimen pencapaiaan target pra penjualan perseroan.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal,  saham bergerak dengan  dengan indikator MA masih  bergerak turun dan  indikator Stochastic bergerak naik meninggalkan area jenuh jual.

Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak datar dengan  +DI yang  bergerak datar    menunjukan pergerakan MDLN berpotensi rawan koreksi.  Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, diprediksi rekomendasi trading selanjutnya  pada target level support di level 308 hingga target resistance di level 360.

Sebagai informasi, sebelumnya dalam 3 kuartal terakhir marketing salesnya hanya mencapai Rp962 miliar sedangkan target Rp4,2 triliun. Namun kontrak baru yang dicapai perseroan baru-baru ini membuat perolehan marketing salesnya melebih target dengan transaksi Rp3,4 triliun. Sehingga total marketing salesnya mencapai Rp4,3 triliun.

Lens Hue/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*