Medco Energi Rampungkan Akuisisi Newmont

INILAHCOM, Jakarta – PT Medco Energi Internasional Tbk telah menyelesaikan transaksi akuisisi 50 persen kepemilikan atas PT Amman Mineral Investama yang memiliki 82,2 persen kepemilikan atas PT Newmont Nusa Tenggara (NNT).

Presiden Direktur MedcoEnergi, Hilmi Panigoro dalam siaran pers di Jakarta, Rabu (2/11/2016) mengatakan bahwa transaksi ini memberikan nilai tambah dan merupakan pencapaian penting bagi perseroan dan pemangku kepentingan termasuk pemerintah Indonesia.

“Dengan operasi NNT yang berskala dunia, Medco Energi sebagai perusahaan swasta nasional memasuki transformasi dari kelas dunia menjadi berskala dunia,” katanya.

Presiden Komisaris MedcoEnergi, Muhammad Lutfi menambahkan bahwa perseroan beraspirasi menjadi salah satu kontributor utama pembangunan ekonomi nasional, unggul dalam kompetisi global, pelopor dalam mempromosikan kemajuan dan inovasi, serta memastikan keberlanjutan aspek kegiatan perseroan.

Ia menambahkan Medco Energi dan AP Investment bekerja sama sejak tahun lalu untuk melakukan transaksi ini dan mendapat dukungan positif dari tiga bank BUMN terbesar.

Sementara itu, Pendiri Medco Energi Arifin Panigoro mengatakan bahwa transaksi ini merupakan dukungan pemerintah Indonesia kepada perseroan.

“Langkah berikutnya bagi perusahaan adalah untuk turut andil dalam memastikan bahwa negara Indonesia kaya akan sumber daya dengan kualitas, efisiensi, dan ultilisasi yang baik sebagai daya saingnya,” katanya.

PT Newmont Nusa Tenggara mengoperasikan tambang tembaga dan emas batu hijau di Kepulauan Sumbawa, Indonesia. Pada tahun 2015, produksi dari batu hijau mencapai 240 juta lbs tembaga dan 0,3 juta oz emas. [tar]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*