Krisis Di Ukaina Mendukung Emas Untuk Flat Di Sesi Asia

Krisis Di Ukaina Mendukung Emas Untuk Flat Di Sesi Asia

Financeroll – Pada perdagangan logam di hari Selasa(04/02) bursa komoditi emas telah diperdagangkan flat di sesi Asia ketika krisis di Ukrania telah mendukung harga.

Selama berlangsungnya perdagangan di sesi Asia, emas untuk pengiriman April telah diperdagangan 0.02% lebih rendah di level 1.350.00 per troy ons.

Presiden Rusia Vladimir Putin pada akhir pekan lalu mengirim pasukan ke wilayah Crimea.

Langkah ini memicu kekhawatiran bahwa Barat akan menjatuhkan sanksi terhadap Rusia. Bank sentral Rusia menaikkan suku bunga dari 5.5% menjadi 7% pada hari Senin, setelah rubel jatuh ke rekor terendah terhadap euro dan dollar, dan kekhawatiran penularan memicu permintaan untuk posisi emas safe haven.

Emas sering dipandang sebagai lindung nilai menarik untuk pelunakan pada mata uang.

Sementara pada perdagangan logam di hari ini, perak untuk pengiriman Mei telah diperdagangkan 0.13% lebih tinggi di level $21.473 per troy ons, sementara tembaga untuk pengiriman Mei telah diperdagangkan turun 0.03% di level $3.172 per pon.

facebooktwittergoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


Sumber: http://financeroll.co.id/feed/

Speak Your Mind

*

*