KINO Bagi Dividen Rp25 per Saham

INILAHCOM, Jakarta – PT Kino Indonesia Tbk (KINO) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp25 per saham dari laba bersih tahun buku 2016.

Perseroan mengalokasikan dana Rp35,7 miliar atau setara dengan 20 persen dari laba bersih 2016. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Senin (22/5/2017).

Pembagian dividen akan dilakukan pada 16 Juni 2017. Untuk itu perseroan akan mencatat daftar pemegang saham pada penutupan 30 Mei 2017.

Sementara sisa laba tersebut akan dijadikan sebagai laba ditahan. Dengan demikian dapat untuk mendukung kegiatan usaha dan pengembangan perseroan. Rencana pembagian dividen telah mendapat persetujuan dalam RUPS tahunan pada 17 Mei 2017.
 

Para pemegang saham KINO antara lain  PT Kino Investindo (69,50%), Harry Sanusi (10,50%) dan Nusantara FMCG Limited (10,39%).

Kegiatan bisnis perseroan dalam bidang adalah berusaha dalam bidang industri makanan, minuman, obat-obatan dan kosmetik. Kegiatan usaha utama yang dijalankan saat ini adalah Industri produk konsumen bermerek yang terintegrasi dengan kegiatan distribusi meliputi produk pemeliharaan dan perawatan tubuh (dengan merek utama antara lain: Ellips, Resik-V dan Ovale) , makanan (Kino Candy, Snackit dan Segar Sari), minuman (Cap Kaki Tiga, Panda dan Panther) dan farmasi meliputi tiga macam produk balsam dan obat batuk (Cap Kaki Tiga).

 


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*