Kinerja menurun, Warren Buffet Jual Saham IBM

INILAHCOM, New York – IBM telah kehilangan kepercayaan dari salah satu investor terbesarnya, Warren Buffet.

CEO Berkshire Hathaway yang memiliki sekitar 81 juta saham IBM hingga akhir 2016 lalu. Namun dia memutuskan untuk menjual sepertiga dari total jumlah sahamnya ini pada kuartal I dan II tahun ini.

“Saya sudah tidak menganggap IBM seperti dulu enam tahun yang lalu ketika pertama saya membeli sahamnya. Setelah saya menghitung kembali saya menemukan kinerjanya yang mulai melemah. Ketika mencapai di atas US$180, saya memutuskan untuk menjual ketika harga masih wajar,” kata Buffet, seperti mengutip cnbc.com.

Buffet mengatakan IBM sudah tidak memiliki kinerja yang diharapakannya seperti enam tahun yang lalu.

“Saya pikir jika melihat kembali apa yang diproyeksikan dan bagaimana bisnis ini akan berkembang, saya mengatakan apa yang saat ini dihadapi yang dihadapi IBM adalah pesaing-pesaing yang cukup tangguh. IBM adalah perusahan besar yang kuat, namun mereka juga memiliki pesaing yang juga kuat,” tambahnya.

Berkshire Hathaway masih memiliki lebih dari 50 juta saham IBM dan dengan harga saham IBM seharga US$160. Saat ini ia sudah menghentikan penjualannya. [hid]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*