Inilah Saham-saham Pilihan Jumat (25/11/2016)

INILAHCOM, Jakarta-Pada perdagangan Jumat (25/11/2016), laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih tertekan. Inilah saham-saham pilihannya.

William Surya Wijaya, analis PT Asjaya Indosurya Securities mengatakan, sentimen yang akan memengaruhi IHSG adalah pelemahan rupiah.

“Meski begitu, tidak menutup kemungkinan Jumat ini IHSG punya potensi menguat. Yang jelas, IHSG sedang menguji support. Pola pergerakan masih menunjukkan potensi penguatan yang cukup besar untuk meraih resistance level 5.291, dengan catatan support level 5.088 dapat dipertahankan dengan baik,” ujar dia di Jakarta, Kamis (24/11/2016).

Pada perdagangan Kamis (24/11/2016), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah tajam 104,373 pion (2%) ke posisi 5.107,623.

Sepanjang perdagangan Kamis, indeks mencapai level tertinggi di 5.194,244 atau melemah 17,752 poin dan mencapai level terendahya di angka 5.102,421 atau melemah 109,575 poin.

Ia mengatakan, sentimen lainnya adalah adanya kestabilan fundamental perekonomian yang ditambah dengan penguatan harga komoditas. Kondisi tersebut masih menopang pola kenaikan IHSG saat ini.

“Pada saat yang sama, kondisi pelemahan nilai tukar masih memberikan tekanan terhadap pola gerak IHSG,” timpal dia.

Di atas semua itu, ia merekomendasikan beberapa saham pilihan berikut ini:

– KLBF

– GGRM

– UNVR

– BBNI

– TLKM

– EXCL

– PGAS

– JSMR

– ADHI

[jin]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*