Indeks Shanghai 24 Mei Tertekan Penurunan Peringkat Kredit Moody’s

Mengawali perdagangan saham di bursa Tiongkok Rabu (24/05), Indeks Shanghai bergerak lemah, saat ini terpantau turun -11,01 poin atau -0,36 persen menjadi 3050.94. Pelemahan Bursa Saham Shanghai terjadi setelah lembaga pemeringkat Moody’s menurunkan peringkat kredit Tiongkok.

Moody’s Investors Service pada hari Rabu (24/05) menurunkan peringkat kredit Tiongkok menjadi A1 dari Aa3, mengubah outlook menjadi stabil dari negatif, dengan alasan upaya yang dilakukan untuk mendukung pertumbuhan akan memacu pertumbuhan hutang di seluruh ekonomi.

Moody’s dalam pernyataannya memperkirakan bahwa leverage ekonomi akan meningkat lebih lanjut dalam tahun-tahun mendatang. Program reformasi yang direncanakan kemungkinan akan melambat, namun tidak mencegah kenaikan leverage.

Lihat : Moody’s Turunkan Peringkat Kredit Tiongkok; Pertumbuhan Utang Diperkirakan Meningkat

Pada perdagangan saat ini saham-saham keuangan sebagian besar merosot. Saham China Life Insurance Anjlok 2 persen, saham China Minsheng Bank merosot -1,01 persen, saham Ping An Insurance merosot -0,83 persen, saham Bank of Communications merosot -0,82 persen.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan pasar saham akan tertekan dengan penurunan peringkat kredit Tiongkok. Indeks diperkirakan bergerak dalam kisaran Support 2959-2873, dan jika naik akan bergerak dalam kisaran Resistance 3141-3233.

Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center 
Editor: Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*