IHSG 28 Februari Berakhir Datar Seiring Redanya Bargain Hunting Asing

Pada penutupan perdagangan Selasa sore (28/02), Indeks Harga Saham Gabungan berakhir datar, naik tipis 0,07 persen pada 5386,69. Sedangkan indeks LQ 45 berakhir turun 0,12 persen pada 892,69. Kenaikan IHSG menurun seiring dengan meredanya aksi beli saham investor asing.

Mata uang Rupiah naik tipis sore ini. Pasangan kus USDIDR turun tipis 0,02 persen pada 13,338.

Sore ini terpantau 168 saham menguat dan 171 saham melemah. Transaksi saham terjadi sebanyak 105,61 juta saham dengan nilai nominal Rp.6,61 triliun, dengan frekuensi sebanyak 331,359 kali.

Pada sore ini, IHSG terdukung oleh 4 sektor yang positif, dengan penguatan tertinggi sektor Aneka Industri yang naik 1,95 persen.

Aksi bargain hunting investor asing berlanjut sore ini. Terpantau dana asing yang masuk pasar modal mencapai net Rp120,70 miliar.

Pasar global akan mengamati pidato Presiden AS Donald Trump di hadapan Kongres dinihari nanti dan diharapkan memberikan rincian detail termasuk rencananya untuk reformasi pajak dan belanja infrastruktur.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya IHSG akan bergerak positif jika pidato Trump memberikan optimisme pertumbuhan ekonomi yang menguatkan bursa global. Secara teknikal IHSG akan bergerak dalam kisaran Support 5346-5326, dan kisaran Resistance 5406-5426.

Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center 
Editor: Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*