EURUSD Melemah Jelang Malam

shadow

Financeroll – Pergerakan pasar mata uang di hari Senin(18/1), euro terpantau alami pelemahan terhadap dollar AS ketika ketika pasar Amerika tengah libur di awal pekan ini.

Berlangsungnya perdagangan di sesi Eropa, pasangan EURUSD terpantau melemah 0.23% di level 1.0891. Sednakgan terhadap mata uang utama lainnya, dengan EURJPY terpantau menguat 0.05% di level 127.83 dan EURGBP melemah 0.47% di level 0.7622.

Euro terlihat bergerak melemah terhadap dollar AS pada awal pekan ini setelah pasangan EURUSD membukukan penurunan tipis di minggu sebelumnya. Serangkaian laporan fundamental ekonomi Australia dan Jepang tadi pagi juga belum mampu memberikan dukungan bagi euro untuk bergerak menguat.

Laporan tersebut meliputi sebuah data dari METI yang menyatakan bahwa hasil produksi industri Jepang turun sebesar 0.9% di bulan November dan untuk basis tahunannya hasil produksi industri Jepang naik sebesar 1.7% di bulan November.

Di waktu yang bersamaan, sebuah laporan resmi yang dirilis oleh METI menyebutkan bahwa aktifitas industri tersier Jepang mengalami penurunan sebesar 0.8% di bulan November setelah alami kenaikan sebesar 0.9% di bulan Oktober.

Sementara itu, di wilayah Australia sebuah data yang dirilis oleh Biro Statistik Australia menyebutkan bahwa penjualan kendaraan bermotor mengalami penurunan sebesar 0.5% di bulan Desember. Pada basis tahunannya, penjualan kendaraan bermotor Australia mengalami kenaikan 2.2% di blan Desember. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*