Emas Terus Dibayangi Tekanan

Financeroll – Di sesi kemarin harga emas (XAUUSD) memperlihatkan pergerakan yang fluktuatif di kisaran 1242.60 hingga 1270.15 sampai akhirnya ditutup di zona hijau di 1247.85. Sayangnya penutupan negatif tersebut tidak merubah kondisi perdagangan yang kembali didominasi para penjual. Pada grafik 15-menit hingga siang ini harga emas tetap berada di bawah resistance dinamis di area 1249.00. Potensi turun ini dapat membawa harga komoditas ini anjlok ke salah satu support dinamis pada grafik harian yang berada di area 1232.00. Pun demikian saat ini harga emas masi bertahan pada support dinamis di grafik 4-jam di 1243.50. Apabila hingga pertengahan sesi Eropa support ini tetap bertahan, harga emas berpotensi utnuk sideways di kisaran 1243.00 hingga 1254.00 hingga penutupan sesi akhir pekan ini. (Tata Suharta – Financeroll) Support: 1243.50, 1237.35, 1232.00 Resistance: 1249.00, 1254.00, 1260.00 Untuk berlangganan sinyal trading premium dan pemasangan iklan hubungi pin BB 51D8-4C5D      


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*