Bursa Saham Spanyol Jatuh 1,3%

INILAHCOM, Madrid – Indeks acuan pasar saham Spanyol, IBEX-35, berakhir lebih rendah pada Senin (3/4/2017), jatuh 1,32 persen menjadi 10.325,30 poin dari 10.462,90 poin pada Jumat (31/3).

Saham Banco Popular memimpin penurunan dengan kehilangan 10,44 persen, diikuti oleh Banco Sabadell, BBVA, Caixabank, Mapfre dan Banco Santander yang masing-masing turun 2,74 persen, 2,69 persen, 2,46 persen, 1,77 persen dan 1,74 persen.

Di sisi lain, saham Gamesa memimpin kenaikan dengan bertambah 1,26 persen, diikuti oleh AENA, ACS, Grifols, Abertis A dan Ferrovial yang masing-masing naik 1,15 persen, 0,91 persen, 0,50 persen, 0,36 persen dan 0,32 persen.

Sementara itu, premi risiko Spanyol ditutup pada 135 poin dari 132 poin pada Jumat (31/3), dan suku bunga obligasi 10-tahun Spanyol berakhir di 1,67 persen dari 1,65 persen pada Jumat (31/3).

Investor merespon pelemahan yang terjadi di bursa saham Wall Street. Pelemahan seiring kekhawatiran investor terhadap kemampuan Trump untuk merealisasikan janji kampanyenya. Trump saat kampanye pilpres menjanjikan untuk reformasi pajak, peningkatan belanja infrastruktur maupun deregulasi. Indeks Dow melemah 100 poin di awal perdagangan Wall Street.  [tar]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*