Bursa Hong Kong 4 Mei Berakhir Turun Tipis; Saham HSBC Melonjak 3 Persen

Pada penutupan perdagangan bursa saham Hong Kong Kamis (04/05), indeks Hang Seng berakhir datar, turun tipis -12,25 poin, atau -0,05 persen, menjadi ditutup pada 24683.88. Bursa Saham Hong Kong turun tipis, karena kenaikan indeks saham kelas atas HSBC Holdings sebagian besar menyeimbangkan sentimen bearish yang berasal dari pernyataan kebijakan hawkish Federal Reserve AS.

The Fed mempertahankan suku bunga acuan stabil seperti yang diharapkan, namun meremehkan pertumbuhan ekonomi kuartal pertama yang lemah dan menekankan kekuatan pasar tenaga kerja, sebuah tanda bahwa masih di jalur untuk dua kenaikan suku bunga lagi tahun ini.

Lihat : The Fed AS Pertahankan Suku Bunga Tetap; Mungkinkah Kenaikan Berikutnya di Juni?

Pasar lesu di sesi pagi, namun pulih dari kerugian karena HSBC melonjak lebih dari 3 persen pada akhir perdagangan, setelah membukukan posisi laba dan modal kuartal pertama yang lebih baik dari perkiraan.

Sebagian besar sektor jatuh, dipimpin oleh saham bahan baku dan pembuat perangkat lunak. Tencent mundur karena profit taking setelah mencapai rekor tertinggi sesi sebelumnya.

Sedangkan indeks Hang Seng berjangka terpantau naik 21,00 poin atau 0,09 persen, pada 24,589.00, naik dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 24,568.00.

Malam nanti akan dirilis data perdagangan Maret AS yang diindikasikan terjadi sedikit pelebaran dalam defisit perdagangan AS. Jika terealisir dapat menekan bursa Wall Street.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan indeks Hang Seng akan mencermati pergerakan bursa Wall Street, yang jika terealisir melemah akan menekan bursa. Indeks diperkirakan bergerak dalam kisaran Support 24,043-23,516, dan jika naik akan bergerak dalam kisaran Resistance 25,032-25,559.

Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center 
Editor: Asido Situmorang
Image : Vibizmedia


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*