BUMI Catat Penjualan Batu Bara Capai 64,6 Jt Ton

INILAHCOM, Jakarta – PT Bumi Resources Tbk (BUMI) menjelaskan per 30 September mencatat penjualan batu bara meningkat menjadi 64,6 juta ton atau naik 10,7 persen dari periode yang sama tahun 2015 sebesar 58,4 juta ton.

Namun perseroan akan menyampaikan laporan keuangan pada periode tersebut kepada BEI pada bulan Desember 2016 setelah diaudit secara menyeluruh. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Rabu (2/11/20160).

Selain itu penjualan Arutmin, salah satu anak usaha perseroan juga meningkat sebesar 37,5 persen menjadi 7,9 juta ton dari 5,7 juta ton. Untuk KPC, mengalami peningkatan penjualan sebesar 16,2 persen menjadi 14,8 juta ton dari 12,7 juta ton.

Sementara hingga kuartal ketiga, perseroan meningkatkan jumlah batu bara yang ditambang sebesar 4,5 persen menjadi 62,7 juta ton dari 60 juta ton batu bara. Untuk Arutmin meningkatkan jumlah batu bara yang ditambang sebesar 43,9 persen menjadi 8 uta ton dari 5,5 juta ton.

Untuk realisasi harga rata-rata hingga periode september 2016 US$40,1/ton dari US$45,7/ton. Atau berkurang 12,4 persen seiring kondisi pasar dan pelaksanaan kontrak-kontrak sebelumnya.

Perseroan juga mencatat biaya kas produksi turun menjadi US$26,8 per ton dari US$30,2 per ton atausebesar US$7,8 per ton sejak Desember 2014.

 


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*