Anjlok Harga Minyak Mentah Bayangi Laju AUDUSD Sesi Eropa

Pergerakan aussie pada pair AUDUSD sejak sesi Asia hingga sesi Eropa hari Senin (23/1) bergerak konsolidasi oleh tarik menarik sentimen penurunan harga minyak mentah dengan kenaikan harga tembaga dan tekanan jual dollar AS. Semakin banyaknya dollar AS dijual terhadap beberapa rival utama masih memberikan tenaga aussie untuk rebound kembali setelah perdagangan akhir pekan menyerah.

Selain bearish dollar AS, kenaikan harga tembaga yang merupakan salah satu penggerak utama bagi laju aussie ikut menambah kekuatan pair AUDUSD. Namun laju pair dibayangi oleh penurunan harga minyak mentah yang dipicu oleh meningkatnya pasokan minyak mentah AS.

Lihat: Harga Minyak Mentah  Turun Terganjal Peningkatan Produksi AS

Pergerakan kurs aussie  sesi Eropa (17:00 WIB)  bergerak konsolidasi terhadap dollar AS,  setelah  dibuka lebih tinggi pada   0.7556  awal  perdagangan  sesi Asia (07.00 WIB),  kurs  aussie kini bergulir  pada posisi 0.7557.

Untuk perdagangan selanjutnya hingga  perdagangan sesi Amerika malam ini, analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair AUDUSD dapat naik terus  menuju kisaran  0.7595-0.7620. Dan jika tidak sampai kisaran tersebut dapat turun lagi menuju kisaran 0.7538-0.7509.


Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*