Analisa komprehensif komoditas, 30 September 2016

Emas Masih Bearish, OIL Terkoreksi Financeroll-.Setelah pada sepenuh sesi transaksi hari Kamis (29/09/2016) kemarin, Emas meninggalkan jejak candle berpola doji, pada awal sesi transaksi zona waktu Asia hari ini, Jumat (30/09/2016) nampak bergeliat minor. Dan hasil data CNY Cixin Manufacturing PMI, yang tercatat 50.1 selaras dengan ekspektasi para analis, setidaknya cukup efektif menjaga momentum recovery minor Emas, kendati secara general atmosfir bearish masih erat membayanginya Pada sesi overnight Kamis, Emas sempat terkelupas dan terpelanting menuju level terendah dalam satu pekan, setelah para partisipan pasar uang dan komoditas memberi respon positif terhadap rilisan data dari Washington untuk item US GDP. Data US GDP untuk kuartal ketiga nampak mekar 1.4%, hasil revisi dari bulan Agustus, 1.1%. Data tersebut juga melampaui estimasi yang disodorkan para analis, yaitu 1.3%. Sementara data lainnya, yaitu US unemployment claims pada akhir pekan 24 September 2016 bertambah sebanyak 3000 menjadi 254.000 dari pekan sebelumnya dengan jumlah total 251.000. Para analis memperkirakan data klaim tunjangan sosial tuna karya tersebut, naik sebanyak 9000 menjadi 260.000 Namun, tekanan jual yang sempat mendera Emas semalam agak tertolong oleh data US pending home sales untuk bulan Agustus. Data tersebut menurun selama tiga bulan dalam empat bulan terakhir dan menuju level terendah sejak Januari. US pending home sales tercatat menurun sebesar 2.4% dari kenaikan 1.2% pada bulan Juli. Sementara para analis memprediksi turun sebatas 0.1% Untuk performa minyak mentah (OIL), kendati pada sesi Asia hari ini, sempat terkoreksi, namun pada sepanjang sesi transaksi hari Kamis kemarin, sukses meneruskan momentum bullish yang dibangun kokoh pada hari Rabu (28/09/2016) menyusul euporia pasar …


Distribusi: BERITA FOREX TRADING

Speak Your Mind

*

*