Akhir Bursa Hong Kong 7 Maret Terangkat Kinerja Positif Sektor Teknologi dan Properti

Di akhir perdagangan bursa Hong Kong Selasa (07/03), indeks Hang Seng ditutup naik 84,79 poin, atau 0,36 persen pada 23681.07. Bursa Saham Hong Kong naik pada hari Selasa, dengan raksasa internet Tiongkok Tencent memimpin saham teknologi naik tinggi untuk hari kedua, setelah Pemerintah Beijing mengidentifikasi sektor ini sebagai kunci untuk restrukturisasi ekonomi Tiongkok.

Sentimen juga terangkat oleh rebound tajam saham-saham properti yang sensitif, karena investor kembali pulih setelah merosot pada hari Senin dipicu oleh prospek kenaikan suku bunga AS minggu depan.

Sebuah kesibukan data dalam beberapa pekan mendatang diperkirakan akan menunjukkan Tiongkok akan mencatat pertumbuhan ekonomi yang mantap pada bulan Februari, meskipun pemerintah memangkas target pertumbuhan untuk tahun ini untuk fokus mentasi risiko dari peningkatan utang.

Hal ini telah membantu menangkal kekhawatiran dari kenaikan suku bunga AS, dimana Ketua Federal Reserve Janet Yellen mengisyaratkan Jumat lalu bahwa bank sentral akan menaikkan suku bunga pada pertemuan berikutnya yang dimulai 14 Maret.

Indeks kelas berat Tencent menguat, membantu meraih keuntungan 1,1 persen dalam indeks IT.

Sektor properti melambung tajam, naik hampir 3 persen.

Sedangkan indeks Hang Seng berjangka terpantau naik 74,00 poin atau 0,31 persen, pada 23,655.00, naik dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 23,581.00.

Esok hari akan dirilis data perdagangan Februari Tiongkok, yang diindikasikan terjadi peningkatan dalam ekspor Tiongkok.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya, indeks Hang Seng akan bergerak naik jika data perdagangan Tiongkok terealisir positif. Indeks diperkirakan bergerak dalam kisaran Support 23,163-22,685, dan jika naik akan bergerak dalam kisaran Resistance 24,149-24,645.

Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*