Yuan Berpotensi Lanjutkan Fluktuasi Terhadap Greenback

shadow

Financeroll – Sebuah laporan resmi yang dirilis pada hari Kamis(25/2), Wakil Gubernur Bank Sentral Tiongkok, Yi Gang mengatakan bahwa yuan memiliki potensi lanjutkan fluktuasi terhadap dollar AS namun cenderung stabil terhadap sekeranjang mata uang utama dunia lainnya.

Pidato di konferensi Institute of International Finance’s G20, Yi Gang mengatakan bahwa stabilitas dan perubahan struktural perekonomian ke basis konsumsi merupakan tujuan utama.

“Beberapa mata uang utama saat ini telah berfokus kepada nilai tukar yuan. Saya pikir pada tahun lalu kita telah melakukan beberapa penyesuaian dan tujuan utama kita dalam nilai tukar yang berorientasi pada pasar tetap sama, dengan ini maka kami akan terus membuat nilai tukar lebih fleksibel dan lebih ditentukan oleh pasar. ”

“Hal ini berarti nilai tukar yuan terhadap dollar AS akan mengalami fluktuasi yang lebih kecil dari sebelumnya, meski nilai yuan relatif stabil terhadap mata uang utama lainnya”, ujar Yi Gang dalam melengkapi pernyataannya. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*