Wall Street Mixed, Kurang Menggembirakannya Data Ekonomi AS

Wall Street Mixed, Kurang Menggembirakannya Data Ekonomi AS

Bursa berjangka Amerika Serikat untuk perdagangan hari ini terpantau mengalami kondisi yang mixed. Pasar saat ini dilanda tarik menarik sentimen setelah data ekonomi AS yang dirilis hari ini tidak menggembirakan. Data tingkat pengangguran AS untuk bulan Februari lalu dilaporkan mengalami kenaikan sebesar 0,1% menjadi 6,7%. Sedangkan disaat yang bersamaan data non farm employment change mengalami kenaikan sebesar 46K menjadi 175K atau mengalahkan prediksi sebelumnya yang dimana kenaikan hanya diperkirakan hanya ke level 151K.

Indeks Dow Jones naik 0,21% menjadi 16456,51 basis poin, indeks S&P 500 naik 0,04% menjadi 1877,81 basis poin dan indeks Nasdaq turun 0,41% menjadi 4334,45 basis poin.

Saham-saham yang mengalami kenaikan dan penurunan diantaranya ialah saham Prusdential Financial Inc naik 2,7% menjadi 89,07 dollar, saham Foot Locker naik 6,3% menjadi 45,41 dollar, saham JPMorgan Chase naik 0,6% menjadi 59,25 dollar dan saham Safewat turun 2,7% menjadi 38,4 dollar.

Untuk perdagangan hari ini, bursa saham AS dinilai akan masih cukup rawan terhadap adanya sebuah koreksi. Apalagi posisi indeks S&P 500 yang telah memasuki kondisi overbought sehingga berpeluang terjadinya konsolidasi dengan ditandai dengan maraknya aksi profit taking akibat dampak dari kenaikan data tingkat pengangguran AS untuk bulan Februari lalu yang diluar prediksi para pengamat.

Joko Prayitno/Senior Analyst Economic Research at Vibiz Research

Editor: Jul Allens


(Sumber : http://vibiznews.com/feed/ )

Speak Your Mind

*

*