USDCHF Menguat Pasca Data UBS

shadow

Financeroll – Pergerakan pasar mata uang di hari Rabu(24/2), dollar AS terpantau alami penguatan terhadap Swiss franc ketika terjadinya peningkatan pada indikator tingkat konsumsi Swiss.

Jelang perdagangan Eropa dibuka, pasangan USDCHF terpantau alami penguatan dengan naik sebesar 0.28% di level 0.9942. Pada index dollar AS, yang memperlihatkan performa greenback terhadap enam mata uang dunia lainnya telah mengalami kenaikan 0.13% di level 97.59.

Penguatan yang dialami greenback terjadi setelah sebuah laporan resmi yang dirilis oleh UBS AG menyebutkan bahwa indikator tingkat konsumen Swiss telah mengalami kenaikan, yang disesuaikan secara musiman menjadi 1.66 di bulan Januari dari 1.61 di bulan Desember.

Sementara itu, minimnya laporan fundamental penting sore ini cenderung menggiring pergerakan pasar yang lebih tenang. Namun memasuki perdagangan Amerika malam ini, laporan PMI Jasa, Penjualan Rumah Baru, dan jumlah Persediaan Minyak Mentah AS hadir memberikan pergeseran harga. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*