USDCHF Bergerak di Zona Positif

shadow

Financeroll – Pergerakan pasar mata uang di hari Rabu(15/7), dollar AS terpantau menguat terhadap Swiss franc setelah dirilisnya laporan ekonomi Swiss sore ini.

Berlangsungnya perdagangan di sesi Eropa, USDCHF menguat 0.15% di level 0.9462 dimana pasangan ini terlihat bergerak menyentuh level 0.9404 untuk sesi terendah harian dan level 0.9532 untuk sesi tertinggi harian.

Dollar AS terlihat mendapat dukungan untuk tetap bertahan berdiri di zona positif terhadap Swiss franc setelah dirilisnya laporan ekonomi Swiss sore ini. Berdasarkan laporan resmi yang dirilis oleh ZEW menyatakan bahwa index sentimen ekonomi Swiss telah turun yang disesuaikan secara musiman menjadi -5.4 di bulan Juli dari 0.1 di bulan Juni.

Sementara itu, gejolak pergerakan Swiss franc nantinya akan kembali di uji ketika terdapatnya serangkaian jadwal laporan ekonomi Amerika nanti malam. Sejalan dengan laporan tersebut, apabila menunjukkan tengah terjadinya pemulihan ekonomi AS maka Swiss franc berpotensi alami penurunan kembali. Namun sebaliknya, jika pertumbuhan ekonomi AS terhambat maka Swiss franc berpeluang menguat. (Aditya Arief – FR)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*