UK CPI Belum Mampu Dongkrak GBPUSD

shadow

ukcpi

Sore ini trader disuguhi data UK CPI yang dilaporkan lebih baik dari estimasi. Laju inflasi Inggris basis tahunan naik 1.8%, lebih tinggi dari ekspektasi  sebesar 1.7%. Laju inflasi bulanan naik 0.4% versus 0.3% pada bulan April. Meski laporan UK CPI lebih baik dari ekspektasi, para trader akan melanjutkan evaluasi atas tren inflasi atas pengaruhnya pada kenaikan suku bunga, Laju inflasi dalam area di bawah 2% dianggap belum cukup kuat untuk mendorong GBPUSD.

UK CPI merupakan data penting bagi para trader the cable sejak MPC memutuskan untuk menurunkan target unemployment informalnya sebesar 7% sebagai ambang batas bagi diskusi mengenai peningkatan suku bunga.

Besok, tanggal 21 Mei, Bank of England Minutes akan dipublikasikan , dan para trader akan menyimak dengan jeli hasil dari BOE minutes untuk mengetahui informasi pasar perumahan, yang belakangan menjadi sektor yang menarik para perancang kebijakan, ketika laju harga di pasar urban nampak eksplosive.

Di sisi lain, absennya data vita dari Washington akan memaksa para trader untuk mengalihkan atensinya pada testimony dari anggota FOMC, yaitu  Charles Plosse (Presiden dari Fed of Philadelphia, serta  William Dudley (Presiden Fed of New York) pada jam 23.30 dan 24.00 malam ini.

Jika keduanya menyinggung perihal  prospek tapering, maka dollar berpotensi untuk naik. Jika sebaliknya, maka dollar rentan untuk terseret


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*