The Fed Lanjutkan Fasilitasi Deposito Berjangka

Jumat, 15 Mei 2015, 08:03 WIB

en.wikipedia.org

The Federal Reserve Bank of New York (File)

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK — Bank Sentral Amerika The Federal Reserve akan melanjutkan pengujian fasilitasi deposito berjangka atau term deposit facility (TDF) sebanyak dua kali diakhir bulan ini dalam rangka memastikan kesiapan program. TDF adalah salah satu alat yan digunakan the Fed untuk mengurangi jumlah uang tunai dalam sistem perbankannya demi mencapai target suku bunga.

Terakhir kalinya the Fed mengimplementasikan TDF pada Februari lalu. Hal serupa akan dilakukan 21 dan 28 Mei 2015 dalam bentuk deposito berjangka masing-masingnya 14 dan tujuh hari.

“The Federal Reserve berencana melakukan uji rutin TDF beberapa bulan mendatang. Jadwal bulan berikutnya akan diumumkan kemudian,” kata the Fed dalam pernyataan tertulis, dilansir dari Reuters, Jumat (15/5).

The Fed akan menawarkan deposito berjangka dengan suku bunga mengambang (floating rate) maksimal sejumlah lima miliar dolar AS. Tingkat suku bunga mengambang ini diatur sesuai dengan jumlah tingkat suku bunga cadangan yang ada (saat ini 25 basis poin) ditambah spread tetap satu basis poin.

Reporter : Mutia Ramadhani
Redaktur : Ichsan Emrald Alamsyah

Wahai orang yang beriman! Janganlah kamu saling memakan harta sesamamu dengan jalan yang batil (tidak benar), kecuali dalam perdagangan yang berlaku atas dasar suka sama suka di antara kamu((QS. An Nisa 4 : 29).)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.


Distribusi: Republika Online RSS Feed

Speak Your Mind

*

*