Sterling Stabil Pasca Laporan Manufaktur Inggris


shadow

Financeroll – Pada perdagangan valuta asing di hari Selasa(07/10) mata uang pounsterling telah diperdagangkan stabil terhadap dolar AS, setelah rilis nya laporan manufaktur Inggris.

Selama berlangsungnya perdagangan, GBPUSD diperdagangkan sedikit menguat 0.01% di level 1.16084.

Pasangan mempunyai level support di level 1.5941, dan level resistant di level 1.6251.

Dalam laporannya, Kantor Statistik Nasional Inggris mengatakan produksi manufaktur naik 0.1% pada bulan Agustus, sesuai dengan harapan, setelah meningkat 0.3% pada bulan Juli.

Pada basis tahunan, produksi manufaktur Inggris naik 3.9% pada bulan Agustus, melebihi ekspektasi untuk kenaikan 3.4%. Angka Juli direvisi untuk peningkatan 3.5% dari estimasi sebelumnya naik 2.2%.

Laporan ini juga menunjukkan bahwa produksi industri itu datar pada bulan Agustus, dibandingkan dengan ekspektasi untuk kenaikan 0.2%, setelah meningkat 0.4% pada bulan Juli.

Sementara itu, permintaan untuk dolar tetap didukung setelah data pada hari Jumat menunjukkan bahwa ekonomi AS menambahkan 248.000 pekerjaan pada bulan September, jauh sebelum perkiraan untuk pertumbuhan pekerjaan 215.000. Tingkat pengangguran semakin berkurang dari 6.0% menjadi 5.9%, tingkat terendah sejak Juli 2008.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*