Sore Ini, Harga Minyak Melemah


shadow

Financeroll – Harga minyak pada Selasa (28/4) siang terpantau turun, pelaku pasar melihat atas informasi stok AS untuk mengukur permintaan konsumen di dunia.

Di New York Mercantile Exchange, minyak untuk pengiriman Juni jatuh 58 sen atau 1.03% dan diperdagangan di $56.63 per barel. Di tempat lain, di ICE Futures Exchange di London, minyak Brent untuk pengiriman Juni merosot 50 sen, atau 0.77% dan diperdagangkan di $64.33 per barel.

American Petroleum Institute akan merilis laporan persediaan esok hari, laporan pemerintah tersebut bisa menunjukkan stok minyak mentah yang sebelumnya sudah naik 1,4 juta barel per 24 April lalu. Total persediaan minyak AS berdiri di level 489.0 juta barel.

Minyak berjangka AS telah meningkat hampir 15% pada bulan April karena harapan produksi serpih minyak AS yang telah memuncak dan mungkin saja dapat jatuh dalam beberapa bulan mendatang di tengah keruntuhan berkelanjutan pengeboran minyak rig. [Untuk berlangganan sinyal premium dan pemasangan iklan hubungi pin bb 53738CAB]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*