Shinzo Abe Batalkan Kenaikan Pajak 10%, Yen Jepang Susah Bangkit

Sikap Perdana Menteri Jepang terkini seperti yang diberitakan beberapa media setempat tidak akan kembali ke kebijakan kenaikan pajak penjualan hingga 10% semakin membuat yen sulit rebound terhadap dollar AS yang memiliki fundamental yang rapuh. Sikap tersebut menunjukkan Jepang tidak akan naikkan lagi pajak penjualannya dan itu melemahkan prospek yen.

Sejak awal sesi Asia yen Jepang sudah tertekan oleh rebound kuat dollar AS setelah 3 hari anjlok, dan sempat bergerak konsolidasi oleh tarik menarik anjloknya bursa saham Jepang dan penguatan bursa saham Eropa.

Pergerakan kurs yen sesi Eropa (18:25:35 WIB) bergerak negatif terhadap dollar AS,  USDJPY yang dibuka lebih rendah  pada 112.71 di  awal  perdagangan   (00.00 GMT) bergerak kuat  dan kini nilai pair bergulir  pada 113.43.

Untuk pergerakan pair hingga akhir perdagangan  sesi malam berpotensi naik kembali, sehingga  analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair USDJPY selanjutnya akan naik ke kisaran  113,71-114,40. Namun jika terjadi koreksi akan turun kembali  menuju kisaran  112.42-112.00.

Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*