Samsung Innovation Museum Dibuka Untuk Pengunjung

Samsung baru saja membuka Samsung Innovation Museum yang berada di kantor utama Samsung di Korea Selatan bagi pengunjung umum. Museum ini menampilkan kreasi dari seluruh sejarah perusahan.

Gedung yang memiliki lima lantai ini berdiri dengan luas bangunan 10.950 meter, museum terletak di Samsung Digital City, Suwon. Jika berada di museum ini maka pengunjung tidak hanya akan melihat barang-barang yang dibuat oleh Samsung, tetapi juga produk-produk penting dan artefak yang diciptakan ratusan tahun lalu.

Museum Samsung dibagi menjadi tiga ruangan utama yang terpisah yang diberi nama Age of Inventors, Age of Industry Innovation, Age of Creation.

Barang-barang yang disimpan dalam museum ini sangat unik dan menarik, mulai dari bagian ponsel pertama di dunia, smartphone pertama di dunia, dan pengunjung juga akan dapat melihat perangkat dan layanan terbaru dari Samsung, selain itu pengunjung juga mendapat kesempatan untuk mencoba-coba perangkat yang ada.

Samsung Innovation Museum dibuka hari Senin sampai Sabtu, kunjungan pada hari kerja terlebih dahulu melakukan reservasi.

Images : samsung innovation museum/electronista
Yusnia, Journalist/VM/VBN-electronista
Editor : Evi Fog 


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*