Rupiah Terpukul oleh Anjloknya Bursa Lokal dan Asia

Rupiah Terpukul oleh Anjloknya Bursa Lokal dan Asia

Mata uang rupiah terhadap dollar AS tampak kembali mengalami penurunan pada perdagangan hari ini (27/01). Melemahnya rupiah ini dipicu oleh kekhawatiran mengenai melambatnya pertumbuhan ekonomi China dan anjloknya bursa saham negara-negara emerging markets.

Indeks dollar dengan mata uang dari 10 negara-negara di Asia di luar yen mengalami penurunan untuk tiga hari berturut-turut pada hari ini. Lesunya mata uang emerging markets diawali oleh devaluasi peso Argentina pada perdagangan pekan lalu.

Hari ini bursa-bursa saham di Asia tampak mengalami penurunan tajam. IHSG sendiri anjlok tajam dan mencapai posisi paling rendah sejak tanggal 10 Januari lalu.

Nilai tukar rupiah terpental melemah dengan cukup tajam hari ini. Mata uang lokal ini membukukan penurunan sebesar 66 poin dan berada pada posisi 12246 per dollar AS hari ini. Penurunan rupiah hari ini setara dengan 0.54 persen.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa hari ini nilai tukar rupiah terhadap dollar AS akan cenderung mengalami penurunan lanjutan. Untuk hari ini mata uang tersebut diperkirakan akan bergerak pada kisaran 12200 – 12300 per dollar AS.

(ia/JA/vbn)


Sumber: http://vibiznews.com/feed/

Speak Your Mind

*

*