Rupiah Jumat Pagi Ceria Kembali Meski di Kisaran 13500

Setelah melemah sampai ke kisaran 13500, rupiah perdagangan hari Jumat (25/11) dibuka menguat di tengah kuatnya dollar AS terhadap semua mata uang dunia lainnya. Namun BI masih melemahkan kurs referensinya dari perdagangan sebelumnya.

Kekuatan rupiah pagi di awal perdagangan berhasil  membuat arus masuk modal asing  lebih banyak dari arus keluar   hingga  tercetak net sell buy  sebesar Rp15  miliar lebih.  Dukungan modal  investor asing tersebut turut memperkuat  IHSG yang sedang naik  0,2%.

Lihat: IHSG 24 November Dibuka Turun Terganjal Pelemahan Rupiah

Pergerakan kurs rupiah di pasar spot pagi ini bergerak positif dengan posisi penguatan 0,20% dari perdagangan sebelumnya dan kini bergerak pada kisaran Rp13531/US$ setelah  dibuka kuat pada level Rp13570/US$. Demikian untuk kurs Jisdor ditetapkan BI ke posisi  lebih lemah di 13570 dari perdagangan sebelumnya  di 13540.

Dan untuk pergerakan kurs Rupiah di pasar spot hari ini  berpotensi kuat  pada akhir perdagangan  oleh optimisme investasi rupiah, sehingga Analyst Vibiz Research Center memperkirakan rupiah bergerak di level support di 13600 dan  resistance di 13500.

H Bara/VMN/VBN/Senior Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*