Rupiah diprediksi bergulir terbatas

JAKARTA. Pengumuman susunan Kabinet Kerja Jokowi-JK tak cukup kuat mendongkrak nilai tukar rupiah. Di pasar spot, Senin (27/10), pasangan USD/IDR naik 0,33% menjadi Rp 12.109. Namun, kurs tengah Bank Indonesia mencatat, rupiah menguat 0,2% versus dollar AS ke posisi Rp 12.042 per dollar AS.

Senior Research and Analyst PT Monex Investindo Futures, Zulfirman Basir menilai, investor masih menantikan rincian kebijakan ekonomi para menteri. “Pasar ingin memastikan apakah Kabinet Kerja dapat menjalankan reformasi struktural, termasuk kejelasan rencana kenaikan harga bahan bakar (BBM) bersubsidi,” katanya.

Rully Arya Wisnubroto, analis pasar uang Bank Mandiri, menyebut, rupiah bergerak terbatas dengan kecenderungan melemah, sebab susunan kabinet tak sehebat ekspektasi pasar. Selain itu, pasar menunggu kabar dari The Fed yang berencana mengakhiri pembelian obligasi. Prediksi Rully, hari ini, rupiah masih bergulir terbatas di Rp 12.070-Rp 12.110. Zulfirman menebak, di Rp 11.975-Rp 12.100.

Editor: Barratut Taqiyyah


Distribusi: Kontan Online

Speak Your Mind

*

*