Rupiah Diperkirakan Akan Bergerak di Kisaran Rp 11.960 – 12.030 per USD

shadow

rupiah163

Financeroll – Laju nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan hari ini  diperkirakan akan bergerak di level Rp 11.960 – 12.030  per USD menurut kurs tengah Bank Indonesia (BI). Kurs rupiah di bawah level support Rp 11.980 per USD.

Diperkirakan rupiah akan tertahan penurunannya dengan asumsi kekhawatiran akan lonjakan minyak dapat mereda.    Dalam kurs tengah BI kembali bertengger di level Rp 12.00 per USD. Padahal laju USD sedang melemah seiring masih adanya perkiraan The Fed akan mempertahankan suku bunga acuannya di tingkat rendah dalam beberapa bulan ke depan.

Terlebih di pasar komoditas, laju harga minyak mentah juga sedang turun karena beredar spekulasi bahwa kisruh yang terjadi di Irak tidak akan mengganggu produksi minyak. Tetapi, karena masih adanya kekhawatiran tersebut maka rupiah pun tetap anjlok.[geng]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*